Minggu, 17 Februari 2013

♥23♥04♥92♥


Jika kamu tidak memiliki apa yang kamu sukai, maka sukailah apa yang kamu miliki saat ini”

Belajar menerima apa adanya dan berpikir positif ( positif thinking )

Hidup bagaikan mimpi, seindah apapun, begitu bangun semuanya sirna tak berbekas

Rumah mewah bagai istana, harta benda yang tak terhitung, dan jabatan yang luar biasa.
Namun…
Ketika nafas terakhir tiba, sebatang jarum pun tidak bisa dibawa pergi
Sehelai benang pun tidak bisa dimiliki
Apalagi yang diperebutkan
Apalagi yang mau disombongkan

Maka jalanilah hidup ini dengan rendah hati
Jangan terlalu perhitungan
Jangan hanya mau menang sendiri
Jangan suka sakiti sesama apalagi terhadap mereka yang berjasa bagi kita
Belajarlah tiada hari tanpa kasih
Selalu berlapang dada dan cinta damai
Hidup ceria bebas leluasa
Tidak ada yang tidak bisa diikhlaskan
Tidak ada sakit hati yang tidak bisa dimaafkan
Tidak ada dendam yang tidak bisa terhapus.

Kamis, 13 Desember 2012

ini diriku sekarang yg akan menuju kedewasaan

Melihat seseorang dari sebuah kekurangannya itu perlu.. Agar kita tau apa kekurangan mereka dan kita dapat melengkapi kekurangan tersebut. Karna tak ada manusia yang sempurna..

Minggu, 18 November 2012

L.O.V.E


Untuk diCintai memang mudah, tetapi untuk diCintai orang yang kita cintai itulah yang sukar diperoleh.. 

Cintai aku sebelum orang lain mencintaiku, Jaga hatiku sebelum orang lain mencoba menjaganya..
Aku berharap Tuhan mengabulkan semua doaku jika semua itu memang terbaik untukku. Aku percaya Tuhan selalu memberikan yang terbaik untuk umat-Nya..

Jumat, 12 Oktober 2012

aku dan teman kosku ^^

mereka orang-orang yang meleburkan kesepian dan kepenatan ku. sehingga hari-hariku selalu terasa ramai. kami memiliki kriteria yang berbeda dan kami berasal dari daerah yang berbeda pula. tetapi hal itu yang menyatukan kami. kami memiliki keunikan sendiri-sendiri. keunikan itu indah ^^
mereka salah satu bagian keluarga dihidupku, dan sebagai sahabat. semoga semua ini selalu kalian kenang ^^ (umami, lia, kiki, eka, dewi, adel, lilik)